Home Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Foto Indeks

Didi Kempot Mualaf, Gus Miftah Buka Suara!

img_title
Didi Kempot
Sumber :

JagoDangdut – Selasa, 5 Mei 2020 lalu kabar mengejutkan datang dari Didi Kempot. Musisi yang berjuang melestarikan budaya tradisional lewat lagu-lagu berbahasa Jawa itu, tutup usia di Rumah Sakit Kasih Ibu, Surakarta, Jawa Tengah.

Isak tangis mengiringi suasana pemakaman. Baik dari keluarga hingga penggemar. Kalimat haru melepas kepergian sang maestro campursari juga mengalir deras di berbagai media sosial. Namun, ada hal kurang berkenan. Segelintir orang membahas agama Didi Kempot.

Sebelumnya, sempat beredar bahwa pemilik nama lahir Didik Prasetyo ialah seorang mualaf. Tapi, isu tersebut tidak menemukan kejelasan. Ditambah pula tersebarnya foto jenazah diduga Didi Kempot dalam balutan jas. Setelah diselidiki, ternyata hoaks. Gus Miftah yang mulai risih atas pertanyaan-pertanyaan banyak orang perihal agama Didi Kempot buka suara. Unggah beberapa video ketika Didi Kempot ngaji bersamanya, Ia pertegas bahwa pelantun lagu 'Pamer Bojo' adalah seorang Muslim.

"Mohon maaf saya tegaskan almarhum Didi kempot adalah seorang MUSLIM!!!! Tolong jangan berdebat lagi dan mohon doa terbaik untuk beliau.... alfatihah," tulis ulama yang juga merupakan pemimpin sebuah pondok pesantren pada, 5 Mei 2020 di Instagramnya, @gusmiftah.

Didi Kempot

Gus Miftah pun sertakan tautan artikel bartajuk, Perjalanan Ruhani Didi Kempot: Jadi Mualaf hingga Mengaji ke Gus Miftah. Dalam keterangan artikel tersebut, tertulis bahwa Didi Kempot jadi mualaf tahun 1997. Berdasarkan pengakuan pihak keluarga hal itu tidak benar.

Menilik ke kolom komentar, netizen mengucapkan terima kasih, karena Gus Miftah sudah beri jawaban, sehingga dapat menghentikan pembahasan sensitif tersebut.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit