-
JagoDangdut – Dewi Perssik belum lama ini mengenang sosok salah satu legenda musik Tanah Air, mendiang Glenn Fredly. Hal itu diungkapkan oleh Depe lewat tayangan sebuah video yang kemudian viral dibagikan oleh akun lain di Instagram.
Dalam video tersebut Dewi Perssik mengungkapkan sosok Glenn Fredly yang begitu rendah hati dan tidak sombong, bahkan ia mau merangkul Depe yang saat itu masih dipandang 'miring' oleh sebagian orang.
Dewi Perssik Kenang Glenn Fredly
Dewi PerssikFoto :- Dewi Perssik IG
Depe bercerita tentang perjalanan dirinya yang diajak duet oleh pelantun lagu 'Januari' itu. Seperti diketahui, Depe bersama Glenn Fredly pernah duet lewat lagu yang berjudul 'Hikayat Cinta'.