Home Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

7 Penyanyi Dangdut Terkaya di Indonesia, Lesti Kejora Tidak Absen

img_title
Lesty Kejora
Sumber :

JagoDangdut – Ada beberapa penyanyi dangdut terkaya di Indonesia yang wajib diketahui. Dangdut sendiri adalah salah satu genre musik yang menjadi favorit sekaligus asli dari Tanah Air. Kepopuleran musik dangdut tentu saja tidak akan bisa dilepaskan dari para penyanyinya yang sangat hebat dan memiliki suara merdu. Mereka ada yang mulai bernyanyi dari panggung ke panggung, sampai mampu tampil dalam beberapa cara tenar. Popularitas mereka sampai dijadikan sebagai penyanyi dangdut terkaya di indonesia. Nah, berikut adalah ulasan selengkapnya yang disadur dari berbagai sumber. 

7. Nella Kharisma

img_title
Nella Kharisma
Foto :
  • Nella Kharisma IG

Nella Kharisma adalah seorang penyanyi dangdut koplo yang berasal dari Jawa Timur. Ia berhasil meraih popularitas dalam jangka waktu yang singkat, sampai akhirnya bisa sukses seperti sekarang. Salah satu single yang berjudul Konco Mesra dirilis dan berhasil merevolusi industri musik Tanah Air. Kesuksesan Nella Kharisma pun diakui dengan bayaran sekali manggungnya yang tinggi. Pedangdut berusia 24 tahun tersebut dibayar sekitar Rp25 juta per jam untuk bernyanyi.

6. Siti Badriah

img_title
Siti Badriah
Foto :
  • Instagram/sitibadriahh

Pedangdut yang lahir tahun 1991 tersebut namanya pernah viral usai menyanyikan lagu yang berjudul Berondong Tua tahun 2012 silam. Sejak lagunya didengarkan banyak orang, kariernya pun semakin melambung. Perempuan yang akrab disapa Sibad ini aktif manggung dalam berbagai festival dan acara televisi Tanah Air. 

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit